Audiensi IIDI Cabang Kota Semarang dengan RSD KRMT Wongsonegoro

Pada hari Rabu tanggal 3 Januari 2024, Ketua IIDI Cabang Kota Semarang beserta jajarannya, perdana melakukan audiensi dengan Direktur Utama & Ketua Dharma Wanita Persatuan RSD KRMT Wongsonegoro.

Terima kasih kepada dr. Eko Krisnarto, Sp.KK selaku Dirut RSWN dan dr.Yovi Nitawardani, Sp.PA selaku Ketua DWP RSWN yang sudah bersedia menerima kami. 

Semoga IIDI Cabang Kota Semarang lebih dikenal dan dapat menjalin tali silaturahmi, menambah anggotanya dan membuat rencana kegiatan yang dapat dilaksanakan bersama RSWN. Tentu saja kegiatan yang akan dilaksanakan sesuai dengan program kerja IIDI hasil Muktamar yang lalu.